Dear friends,
Happy Eid Fitri 1433H for those who celebrate.
In August, the learning activities at Children Learning Community run well.
During the Ramadhan holiday, we opened the opportunity for savings withdrawal and most children withdrew some of their savings.
On 2nd Saturday, near to the Ramadhan holiday, we had guests from MaGis group who did live-in with us a few months ago. Kak Bella came together with Kak Silvy and Kak Andra. Kak Andra accompanied children of Category 0 while Kak Bella accompanied the children of Category 1 and 2. Kak Silvy accompanied children from Category 3 who learned English.
After studying, they had a chat with us and explained their activities in their community group further. They told us their plan to have social community voluntarary works at our house in the near future.
We thank for their visit and wish our friendship will continue well.
While our learning activity had a break on week 3, all the facilitators were busy with getting and collecting Ramadhan gifts for all the residents. On the week 3, the gifts were distributed.
We visited residents houses on the 2nd day of Eid Fitri. It was a different experience for us as they now live quite apart after the eviction. We used to celebrate the Eid Fitri together as we used to live nearby and happily enjoyed the farm land.
It took the whole morning and afternoon for us to visit residents in Cakung. On the late afternoon, we visited residents in Muara Baru and had dinner there.
On the next day, some children visited the facilitators’ house. Eventhough the facilitators do not celebrate Eid Fitri, we were happy to welcome them. It felt as parents welcoming their children. This sense of tolerance is quite rare in our beloved country now. We felt their visits give us hope that the younger generation practicing the beautiful value of living together in harmony despite of any differences.
Some of them expressed their wish to pay a respect to Kak Chichie’s final rest. We then decided to visit her on the remembrance of her last day with us. It was exactly 2 years and 4 months after she left us. We shared beautiful memories about her. We missed her. We believe she must have been missing us too. Our prayer is with her always in her rest in the House of God.
On Thursday, 26 August 2012, we had guests from far, Pak Mehdi Laftavi and Bu Margareth Laftavi. They had visited us 3 years ago. Some of the children gathered in the house to welcome them.
It was in the afternoon when Bu Esti drove Laftavi couple to visit the children. They went around the house to see the condition of the house, study rooms and library. After chatting and introduction, the couple handed out some biscuits, milk and various snacks to the children. Before they left, the children performed Rampak Gendang dance and gave them a souvenir of beads created by them.
After visiting the Learning House, they went to visit one of the children’s house where since early August 2012 have been used as learning place in Cakung.
The afternoon was suddenly changed from a quiet to a cheerful one. The children were so happy to meet a caucasian guest. Pak Mehdi spent a time to go around the location and talked with several residents.
We were so happy and felt grateful of their visit who were accompanied by Bu Esti. Thanks to all of you. We hope to see you again.
A few days after, we received another guests from far again. Kak Ita who used to visit us a few years ago came with her family. They spent their holiday at Learning House in Cakung.
We were so glad to chat with Kak Ita as she really understands our condition and is willing to support our activities.
The children were so proud to show their Rampak Gendang dance and to present a souvenir made by themselves before Kak Ita and her family went home. She bought some Eid Fitri and Christmas paper quiling cards, creation of the Cakung children.
Thanks to Kak Ita and her family for staying and mingled with the children.
Alternative Learning Activities
The learning activities in August only run for the first two week as the rest of the month were a holiday season.
Some children and their families of Cakung went to visit their home village on the Eid Fitri day, while some children and the parents of Muara Baru had been went to their village since mid of August.
There were several changes in conducting the learning activities. We run the learning activities amongst the residential area, we should keep the learning activities in well order.
a. Cakung Children Community
We decided to use only one place for conducting the learning activities for Cakung Children Community.
On the 1st week, all the facilitators waited for the children on the Learning Tent located on the empty land. We did it as most of the children did not know where they would have the activities held.
Usually we started our activities by nail cutting and washing hands, then the children sang together however, we omit these activities unless we have guests visiting us. During this time, the numbers of children was less by half than it used to be.
Many of the children live quite far from the Learning House and could not come to join us. Therefore, since early August, we accommodate them by conducting the activities in different place, on the piece of land where the farm is not evicted yet.
The learning activities for Cakung Sawah (paddy field) area was held behind a garbage press factory on every Tuesday and Thursday. We use the security post which no longer being used by the factory. Although the post does not have any windows, its tile is still in good condition. Before starting the activities, we sweep the floor first. There are approximately 10 children participated in this learning activity. There are many young children aged pre-school and primary school who we need to encourage to participate to study together.
We usually start the activities by nail cutting, washing hand, taking vitamin, singing together first.
We divided the children into 2 groups based on their ability to recognise letters and numbers. Some of them need to learn letters and numbers and some of them can read books, retell and rewrite dictated stories.
We bring different books every week, including story books, folkstory books to magazines and science comics.
You may enjoy the stories of children from category 3 about their houses on our blog http://cakungchildrencommunityblogspot.com.
b. Muara Baru Community
The learning activities are held every Sunday. Besides studying together, we do book readings.
During the fasting month, we held the learning activities at one of the children house as the pre-school activity which we normally use was being used for praying and tarawih every night.
As per the children in Cakung group, the children in Muara Baru also had their holiday on the 3rd week of August. This opportunity allowed them to prepare for the Eid Fitri. They had agreed to start the activities on the 2nd week of September.
The break for Muara Baru community is a bit longer than the one for Cakung community, as their parents had plans to bring the families to their villages.
We thank all the collaborative effort of all facilitators, volunteers, children and residents of Cakung and Muara Baru, especially to Yana, Lisna, Indri and the program committee members as well as Bu Herda of Muara Baru and all the mothers from Cakung.
Library
The library activity which usually run on Wednesdays has to be altered to be on every Tuesday in August. We held the library activity after the learning activities in Cakung Sawah, behind the garbage pressing factory.
In August, we received several donated books from Bu Lisa. We also bought some art craft reference books on our way back from Kak Chichie’s resting place.
We decided to have a break on the library activity starting on 3rd week of August. However, we did book registration and numbering on the book cover.
Thanks to Bu Lisa who had donated school text books and story books for the children. Thanks to Bu Julie Dharmasoeka who organising the book collections from her friends at her home.
Nutrition Improvement for Children
In this August, the nutrition improvement activity run well.
Besides having milk, we provided healthy meals kolak to break fastings on the 1st Saturday and hard-boiled egg on 2nd Saturday.
During the fasting month, the nutrition improvement for children was provided for all children. For the young children who were not fasting, they had the meals when we provided the food. However for the children who fast, they had the meals for breaking the fast together with their families.
At the end of this month, Kak Ita came to bring some extra milk powder. We were so happy and grateful for all her support and kind attention. We thank you, Kak Ita.
Thanks to Kak Iyung and his friend from Aulia Foundation who came to distribute Scott’s Emulsion vitamin.
We also thank for all the coordinators and program committee as well as all the mothers who had been actively participated in providing healthy menu for August.
Scholarship
The scholarship recipients especially the primary school age students had their holiday started on Thursday 16/08/2012. They’re back to school on Tuesday, 28/08/2012.
One of the scholarship recipients who continues her study to university, Indri, has started her study since Monday, 27 /aug 2012. She went for an orientation program for a week, from morning until evening. Almost everyday she had to bring some food and several things for the orientation program.
Fortunately, the oientation program run during the school holiday therefore, it did not affect her commitment to Cakung Children community.
September 2012 schedule are :
1. We conducted 2nd Quarter study evaluation for children in Cakung on Saturday, 1st September 2012 at one of the children’s house.
2. We started the learning activities for 3rd Quarter from September to December 2012.
Finally, we thank to friends for their support, prayer and fund as well as their physical helps, material supply and time. Without their support, we would not be able to make the alternative learning programs for the children community happened in this month.
Thanks to Sr. Annunciata, OSU and Sanggar akar for the food supply, Bu Lisa for the books and toys, Aulia Foundation for providing vitamins, Laftavi family for the biscuits, milk and snacks as well as Kak Ita and Citra Indonesia Foundation for the milk. We thank for all the helps and material supply. Thanks to Anita Linggar and friends who help us in translating the report.
We thank for all fundraisings which have been a great help for us running all the activities. We thank to Kak Elissa, Kak Jenny, Bu Vina – Pak Arend – Michelle Maramis, Kak Arry Fitriana, Kak Paramita Rai who gave away her birthday monies for the children and passed it to us through Kak Anita Linggar.
We thank Pak Robinson Robert Simanjuntak and Kak Ita who represented Citra Indonesia Foundation for coming to visit us for far to deliver the fund.
Thanks to all the kindness. May God always grant all of us His blessings and for our collaboration to continue in good terms.
Warmest regards
On behalf of Children Learning Community
Debby
P.S.
You could give donation via bank:
Acc.holder Debby Maitimu or Dwi Resmi Sari
BCA Branch office Matraman, East Jakarta, Indonesia
Acc.no.342-2792161
Swift code : cenaidja
or contact me for material support on +628129685594
Children Learning Community is a community based on alternative education for the children in Cakung, East Jakarta and in Sarang Tupai, Ciawi, Bogor. The children are from the poor urban family whom their parents make a living from an empty land for farming. Alternative education become the way to conscious the parents and the children on how to be the independent human being.
Cari Blog Ini
19 September, 2012
Laporan Kegiatan Komunitas Anak Belajar pada Agustus 2012
Salam jumpa teman-teman yang baik,
Selamat Idul Fitri 1433 H bagi teman-teman yang merayakannya.
Mohon maaf lahir dan batin.
Sepanjang Agustus ini, kegiatan belajar Komunitas Anak Belajar dapat berjalan dengan baik.
Menjelang libur Lebaran, pengambilan uang tabungan dibuka pada minggu II. Hampir semua anak mengambil sebagian tabungannya.
Pada Sabtu II, menjelang libur Lebaran, kami kedatangan kakak-kakak dari kelompok MaGis, yang beberapa bulan lalu mengadakan live-in. Kak Bella datang bersama Kak Silvy dan Kak Andra. Kakak-kakak menemani anak-anak belajar. Kak Andra menemani belajar anak-anak kategori 0, sedangkan Kak Bella menemani anak-anak kategori 1 dan 2. Kak Silvy menemani belajar anak-anak kategori 3, yang saat itu sedang belajar Bahasa Inggris.
Selesai belajar, Kakak-kakak dari kelompok MaGis berbincang-bincang dengan kami, menguraikan tindak lanjut kegiatan mereka, dengan merencanakan akan mengadakan bakti sosial di rumah kegiatan Komunitas Anak Belajar pada beberapa bulan ke depan.
Terimakasih atas kehadiran Kakak-kakak kelompok MaGis. Semoga persahabatan kita tetap terus terjalin dengan baik.
Saat kegiatan belajar diliburkan pada minggu III, para fasilitator justru disibukkan dengan pengambilan sumbangan sembako untuk bingkisan Lebaran bagi warga. Pada minggu III, pemberian bingkisan Lebaran mulai dilakukan.
Memasuki Lebaran hari II, kami berkunjung ke rumah warga, yang semakin berpencar jauh akibat penggusuran tempat tinggal dan lahan usaha mereka. Lebaran tahun ini berbeda jauh dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana sebelumnya, warga masih berkumpul dan merayakannya bersama-sama, hidup rukun di atas lahan perkebunan.
Tahun ini, semakin jauh kami mengunjungi rumah warga satu per satu. Sore hari selesai berkunjung, kami pergi ke tempat kegiatan belajar di Muara Baru dan makan malam disana.
Beberapa hari berikutnya, beberapa anak berkunjung ke rumah fasilitator. Walau tidak merayakan Lebaran, kami senang anak-anak mau berkunjung, layaknya orang tua yang dikunjungi oleh anak-anaknya. Budaya toleransi yang sudah langka di negeri tercinta ini, mulai menyembulkan harapan dengan adanya kuncup-kuncup baru yang belajar memahami hidup bersama dalam perbedaan.
Beberapa anak mengutarakan niatnya untuk ziarah ke makam Kak Chichie. Kami putuskan untuk berziarah pada tanggal Kak Chichie berpulang. Hari itu genap 2 tahun 4 bulan Kak Chichie meninggalkan kami. Kenangan indah bersama Kak Chichie selalu hadir. Kerinduan kami tak akan pernah pupus. Kami yakin Kak Chichie juga memiliki kerinduan yang sama. Doa kami menyertai Kak Chichie senantiasa dalam istirahat kekalnya di rumah Tuhan.
Pada hari Kamis, 26 Agustus 2012, kami kedatangan tamu jauh, Pak Mehdi dan Bu Margareth Laftavi, yang pernah berkunjung ke rumah belajar Cakung tiga tahun yang lalu. Beberapa anak berkumpul di rumah kegiatan menyambut kedatangan mereka.
Siang hari, keluarga Laftavi diantar oleh Bu Esti, datang mengunjungi anak-anak di rumah kegiatan. Mereka melihat-lihat kondisi rumah dan ruangan yang kami gunakan untuk kegiatan belajar dan perpustakaan. Usai berbincang-bincang dan berkenalan dengan anak-anak, Pak Mehdi dan Ibu membagikan biscuit, susu, dan aneka snack untuk anak-anak. Sebelum pulang, anak-anak menampilkan tari Rampak Gendang dan memberikan kenang-kenangan kreasi manik-manik pada mereka.
Setelah itu, Pak Mehdi dan Bu Margareth berkunjung ke rumah salah satu anak peserta belajar di Cakung, dimana sejak awal Agustus 2012, kami membuka tempat untuk kegiatan belajar anak-anak disana.
Suasana siang itu yang tadinya sepi menjadi ramai dengan anak-anak, yang senang dengan kehadiran tamu-tamu bule. Pak Mehdi menyempatkan waktu untuk melihat-lihat lokasi dan berbincang-bincang dengan beberapa warga.
Kami sangat senang dan berterimakasih atas kehadiran Pak Mehdi dan Bu Margareth Laftavi, diantar oleh Bu Esti. Terimakasih banyak. Kami nantikan kehadirannya kembali.
Beberapa hari setelah itu, kami kedatangan kembali tamu jauh. Kak Ita yang beberapa tahun lalu berkunjung ke rumah belajar Cakung bersama keluarganya, kini datang kembali dan berkenan meluangkan waktu liburnya di rumah kegiatan Cakung.
Kami senang berbincang-bincang dengan Kak Ita, yang sungguh memahami keadaan kami dan bersemangat mendukung kegiatan kami.
Anak-anak dengan bangga menampilkan kebolehannya menari Rampak Gendang dan memberi kenang-kenangan hasil karya mereka sebelum Kak Ita dan keluarganya pulang. Kak Ita membeli banyak kartu paper quilling Lebaran dan Natal, kreasi anak-anak Cakung.
Terimakasih pada Kak Ita dan keluarga yang berkenan hadir dan menyatu dengan anak-anak.
Kegiatan Belajar Alternatif
Kegiatan belajar selama bulan Agustus berlangsung selama minggu I dan minggu II, selebihnya adalah libur Lebaran.
Beberapa anak dan orang tua warga Cakung pulang kampong pada hari Lebaran, sementara anak dan orang tua warga Muara Baru sudah pulang kampong sejak pertengahan Agustus.
a. Komunitas Anak Cakung
Kegiatan belajar sejak awal Agustus diputuskan untuk disatukan di rumah kegiatan Komunitas Anak Cakung.
Pada minggu I mulai kegiatan, para fasilitator menunggu kehadiran anak-anak di atas lahan tenda belajar yang sudah rata dengan tanah merah. Hal ini dilakukan mengingat belum semua anak peserta kegiatan belajar tahu keberadaan rumah kegiatan.
Ada beberapa perubahan dan perbedaan yang harus kami jalani. Karena rumah kegiatan berada di tengah pemukiman, maka kami harus tetap menjaga ketenangan belajar.
Kebiasaan awal, setelah gunting kuku dan cuci tangan, anak-anak bernyanyi bersama, kini ditiadakan, kecuali bila ada tamu berkunjung. Jumlah anak peserta kegiatan belajar sendiri menjadi berkurang separuhnya.
Anak-anak yang tinggal semakin jauh dari rumah kegiatan, tidak bisa datang. Untuk itu, sejak awal Agustus, kami coba siasati dengan membuka kegiatan belajar di lokasi lain, di atas lahan kebun, yang belum kena gusur.
Kegiatan belajar di wilayah Cakung sawah, belakang pabrik pengepresan sampah dilakukan setiap Selasa dan Kamis. Pos ronda yang sudah tidak dipergunakan, menjadi tempat anak-anak belajar. Sekalipun sudah tak berjendela, lantai ubinnya masih bagus. Sebelum mulai belajar, kami sapu bersih. Jumlah anak yang terlibat kegiatan belajar sekitar 10 anak. Ada banyak anak kecil, usia pra-sekolah dan SD yang masih perlu kami ajak untuk belajar bersama.
Kegiatan awal yang kami lakukan, seperti kegiatan belajar sebelumnya. Anak-anak dibiasakan untuk gunting kuku dan cuci tangan, kemudian minum vitamin, bernyanyi bersama, setelah itu mulai kegiatan belajar.
Kegiatan belajar dibagi 2 kelompok, bagi anak-anak yang belum mengenal huruf dan angka, dan kegiatan baca buku dan bercerita dilanjutkan dengan dikte bagi kelompok berikutnya.
Buku bacaan yang kami bawa pun setiap minggu diganti. Mulai dari buku cerita dan dongeng hingga majalah dan komik sains.
Tulisan yang dihasilkan anak-anak kategori III mengenai deskripsi rumah masing-masing dapat dibaca dalam blog kami, http://cakungchildrencommunityblogspot.com.
b. Komunitas Muara Baru
Kegiatan belajar dilakukan setiap hari Minggu. Kegiatan selain diisi dengan kegiatan belajar juga kegiatan membaca buku perpustakaan.
Selama bulan puasa, kegiatan belajar dilakukan di rumah salah seorang anak, karena ruang PAUD yang biasa digunakan untuk kegiatan mengaji dipakai untuk tarawih setiap malam.
Seperti halnya di Cakung, anak-anak Muara Baru juga menikmati liburnya pada minggu III Agustus 2012 sambil mempersiapkan hari raya. Atas kesepakatan bersama anak-anak, kegiatan belajar akan dimulai kembali pada minggu II September.
Waktu libur di Komunitas Muara Baru lebih lama daripada waktu libur di Cakung karena sejak pertengahan Agustus, para orang tua sudah mengajak keluarganya untuk pulang kampong.
Akhirnya kami ucapkan terimakasih banyak atas kerjasama para fasilitator, volunteer, anak-anak dan warga Cakung dan Muara Baru, terutama pada Yana, Lisna, Indri, dan anak-anak pengurus program, serta Bu Herda di Muara Baru dan para Ibu warga Cakung.
Perpustakaan
Kegiatan yang biasanya diadakan setiap hari Rabu, sejak akhir Agustus diganti dengan hari Selasa. Kegiatan perpustakaan dilakukan setelah kegiatan belajar di Cakung sawah, belakang tempat pengepresan sampah.
Pada bulan Agustus ini, ada beberapa sumbangan buku dari Bu Lisa. Beberapa buku referensi ketrampilan kami beli sepulang dari ziarah ke makam Kak Chichie.
Kegiatan perpustakaan mulai libur pada minggu III. Kegiatan selama bulan Agustus dilakukan dengan registrasi dan penomeran serta penyampulan buku.
Terimakasih pada Bu Lisa yang sudah membantu menyumbangkan buku-buku pelajaran dan buku bacaan anak-anak. Terimakasih kami pada Bu Jully Dharmasoeka yang berkenan mengumpulkan barang-barang sumbangan teman-teman di rumahnya.
Kegiatan Peningkatan Gizi Anak
Selama Agustus 2012 ini, kegiatan peningkatan gizi anak berlangsung dengan baik.
Selain minum susu rutin, menu sehat bulan ini adalah kolak sebagai penganan buka puasa pada Sabtu I dan telur rebus pada Sabtu II.
Selama masa puasa, kegiatan peningkatan gizi anak tetap diberikan pada seluruh anak. Anak-anak kecil yang belum puasa, makan saat kegiatan berlangsung sementara pada Sabtu I, anak-anak yang berpuasa menunggu buka puasa untuk makan kolak bersama di rumah kegiatan.
Akhir bulan ini, Kak Ita datang membawa banyak bantuan susu bubuk. Kami senang dan berterimakasih atas dukungan dan perhatiannya. Terimakasih banyak kami ucapkan.
Terimakasih kami pada Kak Iyung dan temannya dari Yayasan Aulia, yang datang menyampaikan bantuan vitamin Scott’s Emulsion.
Akhirnya, kami berterimakasih pada koordinator dan tim pengurus program serta para Ibu, yang telah membantu mempersiapkan menu sehat selama bulan Agustus 2012.
Beasiswa
Anak-anak penerima beasiswa, terutama murid SD mulai libur menyambut Lebaran pada Kamis, 16 Agustus 2012. Mereka masuk sekolah pada hari Selasa, 28 Agustus 2012.
Salah seorang anak penerima beasiswa yang melanjutkan pendidikannya di universitas, Indri, sudah mulai masuk sekolah sejak Senin, 27 Agustus 2012. Selama seminggu diadakan kegiatan orientasi kampus. Kegiatan berlangsung dari pagi hingga malam hari.
Hampir setiap hari ia ditugaskan membawa makanan dan perlengkapan yang digunakan selama masa orientasi.
Karena masih libur kegiatan belajar, maka kegiatan yang berlangsung di kampusnya tidak menyita waktu pendampingannya di Cakung.
Rencana kegiatan di bulan September 2012 ini adalah :
1. Evaluasi belajar anak-anak Cakung pada caturwulan II dilaksanakan pada Sabtu, 1 September 2012 di rumah kegiatan Komunitas Anak Belajar.
2. Dimulai kegiatan belajar caturwulan III selama September – awal Desember 2012.
Akhirnya, kami ucapkan banyak terimakasih pada teman-teman yang telah banyak mendukung dalam doa dan dana, tenaga, maupun material dan waktu untuk terwujudnya program pendidikan alternatif Komunitas Anak Belajar sepanjang bulan ini.
Terimakasih banyak pada Sr.Annunciata, OSU dan sanggar akar atas bantuan sembako, Bu Lisa atas bantuan buku dan mainan anak-anak, Yayasan Aulia atas bantuan vitamin, Keluarga Laftavi atas pemberian biscuit, susu, dan snack pada anak-anak, serta Kak Ita dan Yayasan Citra Indonesia atas bantuan susu. Terimakasih banyak atas bantuan material yang telah diberikan.
Terimakasih banyak atas bantuan dana yang amat sangat mendukung terselenggaranya operasional program Komunitas Anak Belajar. Terimakasih kami untuk Kak Elissa, Kak Jenny, Bu Vina – Pak Arend – Michelle Maramis, Kak Arry Fitriana, Kak Paramita Rai yang rela mengumpulkan dana untuk anak-anak Cakung saat ia berulang tahun dan disalurkan melalui Kak Anita Linggar. Terimakasih kami pada sahabat kami, Pak Robinson Robert Simanjuntak dan Kak Ita yang mewakili Yayasan Citra Indonesia berkenan datang jauh-jauh untuk mengantarkan bantuan dana.
Terimakasih banyak atas semua kebaikan teman-teman. Kiranya Tuhan berkenan memberi berkat limpah dan semoga kerjasama kita yang telah terjalin selama ini dapat terus berlanjut dengan baik.
Tuhan memberkati kita semua.
Salam hangat,
Atas nama anak-anak Komunitas Anak Belajar
Debby
P.S.
You could give donation via bank:
Acc.holder Debby Maitimu or Dwi Resmi Sari
BCA Branch office Matraman, East Jakarta, Indonesia
Acc.no.342-2792161
Swift code : cenaidja
or contact me for material support on +628129685594
Selamat Idul Fitri 1433 H bagi teman-teman yang merayakannya.
Mohon maaf lahir dan batin.
Sepanjang Agustus ini, kegiatan belajar Komunitas Anak Belajar dapat berjalan dengan baik.
Menjelang libur Lebaran, pengambilan uang tabungan dibuka pada minggu II. Hampir semua anak mengambil sebagian tabungannya.
Pada Sabtu II, menjelang libur Lebaran, kami kedatangan kakak-kakak dari kelompok MaGis, yang beberapa bulan lalu mengadakan live-in. Kak Bella datang bersama Kak Silvy dan Kak Andra. Kakak-kakak menemani anak-anak belajar. Kak Andra menemani belajar anak-anak kategori 0, sedangkan Kak Bella menemani anak-anak kategori 1 dan 2. Kak Silvy menemani belajar anak-anak kategori 3, yang saat itu sedang belajar Bahasa Inggris.
Selesai belajar, Kakak-kakak dari kelompok MaGis berbincang-bincang dengan kami, menguraikan tindak lanjut kegiatan mereka, dengan merencanakan akan mengadakan bakti sosial di rumah kegiatan Komunitas Anak Belajar pada beberapa bulan ke depan.
Terimakasih atas kehadiran Kakak-kakak kelompok MaGis. Semoga persahabatan kita tetap terus terjalin dengan baik.
Saat kegiatan belajar diliburkan pada minggu III, para fasilitator justru disibukkan dengan pengambilan sumbangan sembako untuk bingkisan Lebaran bagi warga. Pada minggu III, pemberian bingkisan Lebaran mulai dilakukan.
Memasuki Lebaran hari II, kami berkunjung ke rumah warga, yang semakin berpencar jauh akibat penggusuran tempat tinggal dan lahan usaha mereka. Lebaran tahun ini berbeda jauh dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana sebelumnya, warga masih berkumpul dan merayakannya bersama-sama, hidup rukun di atas lahan perkebunan.
Tahun ini, semakin jauh kami mengunjungi rumah warga satu per satu. Sore hari selesai berkunjung, kami pergi ke tempat kegiatan belajar di Muara Baru dan makan malam disana.
Beberapa hari berikutnya, beberapa anak berkunjung ke rumah fasilitator. Walau tidak merayakan Lebaran, kami senang anak-anak mau berkunjung, layaknya orang tua yang dikunjungi oleh anak-anaknya. Budaya toleransi yang sudah langka di negeri tercinta ini, mulai menyembulkan harapan dengan adanya kuncup-kuncup baru yang belajar memahami hidup bersama dalam perbedaan.
Beberapa anak mengutarakan niatnya untuk ziarah ke makam Kak Chichie. Kami putuskan untuk berziarah pada tanggal Kak Chichie berpulang. Hari itu genap 2 tahun 4 bulan Kak Chichie meninggalkan kami. Kenangan indah bersama Kak Chichie selalu hadir. Kerinduan kami tak akan pernah pupus. Kami yakin Kak Chichie juga memiliki kerinduan yang sama. Doa kami menyertai Kak Chichie senantiasa dalam istirahat kekalnya di rumah Tuhan.
Pada hari Kamis, 26 Agustus 2012, kami kedatangan tamu jauh, Pak Mehdi dan Bu Margareth Laftavi, yang pernah berkunjung ke rumah belajar Cakung tiga tahun yang lalu. Beberapa anak berkumpul di rumah kegiatan menyambut kedatangan mereka.
Siang hari, keluarga Laftavi diantar oleh Bu Esti, datang mengunjungi anak-anak di rumah kegiatan. Mereka melihat-lihat kondisi rumah dan ruangan yang kami gunakan untuk kegiatan belajar dan perpustakaan. Usai berbincang-bincang dan berkenalan dengan anak-anak, Pak Mehdi dan Ibu membagikan biscuit, susu, dan aneka snack untuk anak-anak. Sebelum pulang, anak-anak menampilkan tari Rampak Gendang dan memberikan kenang-kenangan kreasi manik-manik pada mereka.
Setelah itu, Pak Mehdi dan Bu Margareth berkunjung ke rumah salah satu anak peserta belajar di Cakung, dimana sejak awal Agustus 2012, kami membuka tempat untuk kegiatan belajar anak-anak disana.
Suasana siang itu yang tadinya sepi menjadi ramai dengan anak-anak, yang senang dengan kehadiran tamu-tamu bule. Pak Mehdi menyempatkan waktu untuk melihat-lihat lokasi dan berbincang-bincang dengan beberapa warga.
Kami sangat senang dan berterimakasih atas kehadiran Pak Mehdi dan Bu Margareth Laftavi, diantar oleh Bu Esti. Terimakasih banyak. Kami nantikan kehadirannya kembali.
Beberapa hari setelah itu, kami kedatangan kembali tamu jauh. Kak Ita yang beberapa tahun lalu berkunjung ke rumah belajar Cakung bersama keluarganya, kini datang kembali dan berkenan meluangkan waktu liburnya di rumah kegiatan Cakung.
Kami senang berbincang-bincang dengan Kak Ita, yang sungguh memahami keadaan kami dan bersemangat mendukung kegiatan kami.
Anak-anak dengan bangga menampilkan kebolehannya menari Rampak Gendang dan memberi kenang-kenangan hasil karya mereka sebelum Kak Ita dan keluarganya pulang. Kak Ita membeli banyak kartu paper quilling Lebaran dan Natal, kreasi anak-anak Cakung.
Terimakasih pada Kak Ita dan keluarga yang berkenan hadir dan menyatu dengan anak-anak.
Kegiatan Belajar Alternatif
Kegiatan belajar selama bulan Agustus berlangsung selama minggu I dan minggu II, selebihnya adalah libur Lebaran.
Beberapa anak dan orang tua warga Cakung pulang kampong pada hari Lebaran, sementara anak dan orang tua warga Muara Baru sudah pulang kampong sejak pertengahan Agustus.
a. Komunitas Anak Cakung
Kegiatan belajar sejak awal Agustus diputuskan untuk disatukan di rumah kegiatan Komunitas Anak Cakung.
Pada minggu I mulai kegiatan, para fasilitator menunggu kehadiran anak-anak di atas lahan tenda belajar yang sudah rata dengan tanah merah. Hal ini dilakukan mengingat belum semua anak peserta kegiatan belajar tahu keberadaan rumah kegiatan.
Ada beberapa perubahan dan perbedaan yang harus kami jalani. Karena rumah kegiatan berada di tengah pemukiman, maka kami harus tetap menjaga ketenangan belajar.
Kebiasaan awal, setelah gunting kuku dan cuci tangan, anak-anak bernyanyi bersama, kini ditiadakan, kecuali bila ada tamu berkunjung. Jumlah anak peserta kegiatan belajar sendiri menjadi berkurang separuhnya.
Anak-anak yang tinggal semakin jauh dari rumah kegiatan, tidak bisa datang. Untuk itu, sejak awal Agustus, kami coba siasati dengan membuka kegiatan belajar di lokasi lain, di atas lahan kebun, yang belum kena gusur.
Kegiatan belajar di wilayah Cakung sawah, belakang pabrik pengepresan sampah dilakukan setiap Selasa dan Kamis. Pos ronda yang sudah tidak dipergunakan, menjadi tempat anak-anak belajar. Sekalipun sudah tak berjendela, lantai ubinnya masih bagus. Sebelum mulai belajar, kami sapu bersih. Jumlah anak yang terlibat kegiatan belajar sekitar 10 anak. Ada banyak anak kecil, usia pra-sekolah dan SD yang masih perlu kami ajak untuk belajar bersama.
Kegiatan awal yang kami lakukan, seperti kegiatan belajar sebelumnya. Anak-anak dibiasakan untuk gunting kuku dan cuci tangan, kemudian minum vitamin, bernyanyi bersama, setelah itu mulai kegiatan belajar.
Kegiatan belajar dibagi 2 kelompok, bagi anak-anak yang belum mengenal huruf dan angka, dan kegiatan baca buku dan bercerita dilanjutkan dengan dikte bagi kelompok berikutnya.
Buku bacaan yang kami bawa pun setiap minggu diganti. Mulai dari buku cerita dan dongeng hingga majalah dan komik sains.
Tulisan yang dihasilkan anak-anak kategori III mengenai deskripsi rumah masing-masing dapat dibaca dalam blog kami, http://cakungchildrencommunityblogspot.com.
b. Komunitas Muara Baru
Kegiatan belajar dilakukan setiap hari Minggu. Kegiatan selain diisi dengan kegiatan belajar juga kegiatan membaca buku perpustakaan.
Selama bulan puasa, kegiatan belajar dilakukan di rumah salah seorang anak, karena ruang PAUD yang biasa digunakan untuk kegiatan mengaji dipakai untuk tarawih setiap malam.
Seperti halnya di Cakung, anak-anak Muara Baru juga menikmati liburnya pada minggu III Agustus 2012 sambil mempersiapkan hari raya. Atas kesepakatan bersama anak-anak, kegiatan belajar akan dimulai kembali pada minggu II September.
Waktu libur di Komunitas Muara Baru lebih lama daripada waktu libur di Cakung karena sejak pertengahan Agustus, para orang tua sudah mengajak keluarganya untuk pulang kampong.
Akhirnya kami ucapkan terimakasih banyak atas kerjasama para fasilitator, volunteer, anak-anak dan warga Cakung dan Muara Baru, terutama pada Yana, Lisna, Indri, dan anak-anak pengurus program, serta Bu Herda di Muara Baru dan para Ibu warga Cakung.
Perpustakaan
Kegiatan yang biasanya diadakan setiap hari Rabu, sejak akhir Agustus diganti dengan hari Selasa. Kegiatan perpustakaan dilakukan setelah kegiatan belajar di Cakung sawah, belakang tempat pengepresan sampah.
Pada bulan Agustus ini, ada beberapa sumbangan buku dari Bu Lisa. Beberapa buku referensi ketrampilan kami beli sepulang dari ziarah ke makam Kak Chichie.
Kegiatan perpustakaan mulai libur pada minggu III. Kegiatan selama bulan Agustus dilakukan dengan registrasi dan penomeran serta penyampulan buku.
Terimakasih pada Bu Lisa yang sudah membantu menyumbangkan buku-buku pelajaran dan buku bacaan anak-anak. Terimakasih kami pada Bu Jully Dharmasoeka yang berkenan mengumpulkan barang-barang sumbangan teman-teman di rumahnya.
Kegiatan Peningkatan Gizi Anak
Selama Agustus 2012 ini, kegiatan peningkatan gizi anak berlangsung dengan baik.
Selain minum susu rutin, menu sehat bulan ini adalah kolak sebagai penganan buka puasa pada Sabtu I dan telur rebus pada Sabtu II.
Selama masa puasa, kegiatan peningkatan gizi anak tetap diberikan pada seluruh anak. Anak-anak kecil yang belum puasa, makan saat kegiatan berlangsung sementara pada Sabtu I, anak-anak yang berpuasa menunggu buka puasa untuk makan kolak bersama di rumah kegiatan.
Akhir bulan ini, Kak Ita datang membawa banyak bantuan susu bubuk. Kami senang dan berterimakasih atas dukungan dan perhatiannya. Terimakasih banyak kami ucapkan.
Terimakasih kami pada Kak Iyung dan temannya dari Yayasan Aulia, yang datang menyampaikan bantuan vitamin Scott’s Emulsion.
Akhirnya, kami berterimakasih pada koordinator dan tim pengurus program serta para Ibu, yang telah membantu mempersiapkan menu sehat selama bulan Agustus 2012.
Beasiswa
Anak-anak penerima beasiswa, terutama murid SD mulai libur menyambut Lebaran pada Kamis, 16 Agustus 2012. Mereka masuk sekolah pada hari Selasa, 28 Agustus 2012.
Salah seorang anak penerima beasiswa yang melanjutkan pendidikannya di universitas, Indri, sudah mulai masuk sekolah sejak Senin, 27 Agustus 2012. Selama seminggu diadakan kegiatan orientasi kampus. Kegiatan berlangsung dari pagi hingga malam hari.
Hampir setiap hari ia ditugaskan membawa makanan dan perlengkapan yang digunakan selama masa orientasi.
Karena masih libur kegiatan belajar, maka kegiatan yang berlangsung di kampusnya tidak menyita waktu pendampingannya di Cakung.
Rencana kegiatan di bulan September 2012 ini adalah :
1. Evaluasi belajar anak-anak Cakung pada caturwulan II dilaksanakan pada Sabtu, 1 September 2012 di rumah kegiatan Komunitas Anak Belajar.
2. Dimulai kegiatan belajar caturwulan III selama September – awal Desember 2012.
Akhirnya, kami ucapkan banyak terimakasih pada teman-teman yang telah banyak mendukung dalam doa dan dana, tenaga, maupun material dan waktu untuk terwujudnya program pendidikan alternatif Komunitas Anak Belajar sepanjang bulan ini.
Terimakasih banyak pada Sr.Annunciata, OSU dan sanggar akar atas bantuan sembako, Bu Lisa atas bantuan buku dan mainan anak-anak, Yayasan Aulia atas bantuan vitamin, Keluarga Laftavi atas pemberian biscuit, susu, dan snack pada anak-anak, serta Kak Ita dan Yayasan Citra Indonesia atas bantuan susu. Terimakasih banyak atas bantuan material yang telah diberikan.
Terimakasih banyak atas bantuan dana yang amat sangat mendukung terselenggaranya operasional program Komunitas Anak Belajar. Terimakasih kami untuk Kak Elissa, Kak Jenny, Bu Vina – Pak Arend – Michelle Maramis, Kak Arry Fitriana, Kak Paramita Rai yang rela mengumpulkan dana untuk anak-anak Cakung saat ia berulang tahun dan disalurkan melalui Kak Anita Linggar. Terimakasih kami pada sahabat kami, Pak Robinson Robert Simanjuntak dan Kak Ita yang mewakili Yayasan Citra Indonesia berkenan datang jauh-jauh untuk mengantarkan bantuan dana.
Terimakasih banyak atas semua kebaikan teman-teman. Kiranya Tuhan berkenan memberi berkat limpah dan semoga kerjasama kita yang telah terjalin selama ini dapat terus berlanjut dengan baik.
Tuhan memberkati kita semua.
Salam hangat,
Atas nama anak-anak Komunitas Anak Belajar
Debby
P.S.
You could give donation via bank:
Acc.holder Debby Maitimu or Dwi Resmi Sari
BCA Branch office Matraman, East Jakarta, Indonesia
Acc.no.342-2792161
Swift code : cenaidja
or contact me for material support on +628129685594
Langganan:
Postingan (Atom)