Cari Blog Ini

15 Mei, 2015

Laporan Kegiatan Komunitas Anak Belajar pada April 2015

Salam jumpa teman-teman,

www.inavyn.org
Selamat Hari Raya Paskah 2015

Kiranya Kebangkitan Kristus memperbaharui semangat iman kita untuk senantiasa memberi teladan Cinta Kasih dan KesetiaanNya.


Kami bersyukur dan berterimakasih atas bantuan dan doa teman-teman sehingga kegiatan Komunitas Anak Belajar dapat berjalan dengan baik sepanjang bulan ini.

Pada Sabtu, 11 April 2015, selesai kegiatan belajar, kami menyiapkan menu sehat berupa telur rebus. Telur menjadi lambang lahirnya kehidupan baru bagi umat Kristiani yang merayakan Paskah. Untuk itu, seperti sejak awal berkembangnya kegiatan belajar di Cakung, kami rayakan Paskah dengan kegiatan anak-anak kategori III menghias telur.

Saat dimulainya kegiatan peningkatan gizi anak, telur Paskah, snack dan permen kami bagikan. Perayaan Paskah dilakukan dengan salam Paskah untuk anak-anak Kristiani dari anak-anak Islam.

Anak-anak kembali belajar makna toleransi dan kerukunan dalam perbedaan keyakinan agar terbentuk generasi muda penerus bangsa yang bijak, menghargai keragaman dan mencintai perdamaian.

Pada Minggu, 12 April 2015, kami berkunjung ke PAUD dan tempat pengajian di Kampung Semanan, Kali Deres untuk mengajarkan anak-anak kelompok pengajian untuk belajar mendaur ulang bungkus kopi menjadi kreasi tas.

Tiba disana, anak-anak sudah berkumpul dengan bahan-bahan yang sudah mereka siapkan. Kami berkenalan sebentar kemudian mulai mengerjakan tahap awal mendaur ulang bungkus kopi, seperti mengenal jenis bungkus kopi, ada yang terbuat dari bahan aluminium maupun yang campuran aluminium.

Dari pengenalan jenis bungkus kopi, anak-anak bisa mengetahui apa yang bisa dan mudah untuk dibuat, seperti bahan aluminium yang tidak mudah untuk dilipat baik digunakan untuk membuat tas atau dompet yang mesti dijahit tangan juga bisa dibuat untuk asesoris rambut, sedangkan bahan campuran aluminium dapat mudah digunakan untuk membuat tas anyaman tanpa dijahit.

Anak-anak antusias memilah jenis bungkus kopi dan mulai menggunting bagian bawah dan atas bungkus kopi.

Tahap berikutnya, walau tugas belum selesai, anak-anak belajar menganyam dasar untuk membuat tas anyaman tanpa dijahit. Beberapa remaja bisa mengikuti pelajaran ini sementara anak-anak kecil masih memerlukan waktu untuk belajar.

Karena waktu yang sempit, menjelang maghrib, maka kami sudahi kegiatan ini sambil memberi tugas mereka untuk menggunting dan mencuci serta mengeringkan bungkus kopi serta bagi anak-anak remaja ditambah tugas menganyam.

Pada Sabtu, 25 April 2015, selesai evaluasi belajar anak, kami mengadakan doa bersama yang dilakukan menurut tata cara Kristiani dan Islam untuk memperingati dua tahun berpulangnya Kak Sarah Laftavi, yang pernah berkunjung ke tempat belajar anak-anak di Cakung sawah pada tahun 2010.

Doa bersama yang dipimpin oleh kakak-kakak fasilitator Cakung turut mendoakan lima tahun berpulangnya Kak Chichie pada 22 April 2010. Sejak 2008 hingga 2010, Kak Chichie mendampingi anak-anak Cakung belajar.

Kami berdoa, kiranya Kak Chichie dan Kak Sarah berbahagia dalam istirahat kekal di rumah Bapa dan memperoleh kedamaian atas pengampunan dosanya. Semoga kenangan akan semangat hidupnya mendorong kami untuk terus maju meraih cita-cita.

Kami mengucapkan terimakasih banyak atas bantuan dana untuk bingkisan bagi anak-anak Cakung dan Muara Baru dari keluarga Laftavi. Kiranya Tuhan senantiasa memberi berkat limpah dan kesehatan prima untuk setia menolong dan peduli pada sesama.

Kegiatan Belajar Alternatif

a. Komunitas Anak Cakung

Sepanjang April 2015 ini, kegiatan belajar alternatif dapat berjalan dengan baik.

Pada Minggu I April 2015, kegiatan belajar pada Jumat dan Sabtu diliburkan sehubungan dengan peringatan hari raya Paskah.

Kegiatan belajar dimulai kembali pada Jumat II April 2015, tepatnya pada 10 April 2015.

Pada akhir April 2015, tepatnya Sabtu, 25 April 2015, kami menyelenggarakan evaluasi belajar caturwulan I bagi anak-anak dari seluruh kategori. Kegiatan diikuti oleh 21 anak dari seluruh kategori. Anak-anak yang tidak mengikuti kegiatan evaluasi, tetap belajar di lantai dasar didampingi oleh Kak Indri.

Evaluasi belajar caturwulan I berlangsung selama kurang lebih 1 ½ jam di lantai atas. Usai kegiatan belajar, kami adakan acara peringatan dua tahun berpulangnya Kak Sarah Laftavi dengan doa bersama dan dibagikannya bingkisan dari orang tua Kak Sarah.

Hasil evaluasi dan hadiah bagi peserta evaluasi yang telah mengikuti kegiatan belajar dengan rajin sejak Januari hingga April 2015, akan kami umumkan pada awal Mei 2015.

Kegiatan ketrampilan yang dilakukan setiap Selasa atau Rabu berfokus pada kreasi rajutan berupa ikat rambut, bandana, dan topi kupluk. Kreasi daur ulang bungkus kopi tetap dilakukan mengingat setiap beberapa hari, sumbangan bungkus kopi dari para tetangga tetap rutin diberikan.

Kami sangat berterimakasih pada komunitas biara St. Maria, Juanda dan para warga Cakung serta fasilitator atas perhatian dan dukungannya, yang dengan setia mengumpulkan bahan-bahan bungkus kopi untuk mendukung kegiatan ketrampilan daur ulang ini.

Kami dengan senang hati menerima sumbangan bahan-bahan daur ulang dari teman-teman yang berkenan untuk mendukung kegiatan ketrampilan yang dilakukan oleh para remaja dan ibu Cakung. Mari bersama kita dukung gerakan pengurangan, penggunaan kembali, dan daur ulang sampah plastik di sekitar kita.


b. Komunitas Muara Baru

Kegiatan belajar di Muara Baru pada bulan ini dilakukan pada hari Sabtu I, 4 April 2015 dan hari Minggu III, 19 April 2015.

Kegiatan belajar dibagi dalam dua kelompok, didampingi oleh Kak Indri, Kak Yana, dan Ester. Kegiatan belajar dilakukan di rumah Bu Herda mengingat kondisi aula belajar yang sedang dalam proses pembangunan kembali.

Pada Minggu, 26 April 2015, kami menyelenggarakan acara peringatan dua tahun berpulangnya Kak Sarah Laftavi. Anak-anak berkumpul bersama dan berdoa dipimpin oleh Bu Herda. Pada hari itu, anak-anak tidak belajar. Setelah berdoa, dibagikanlah bingkisan dari orang tua Kak Sarah.

Kami sangat berterimakasih atas perhatian keluarga Laftavi yang bersedia membantu pembangunan kembali aula serbaguna yang biasa digunakan untuk beraneka kegiatan di lingkungan RT dan bingkisan peringatan 2 tahun berpulangnya Kak Sarah.

c. Komunitas Anak Sarang Tupai

Kegiatan belajar dilaksanakan setiap Senin dan Kamis siang. Dari jumlah awal anak yang hadir hanya 9 anak, kini mencapai 53 anak.

Pada Kamis I April 2015 dan Senin I April 2015 kegiatan belajar diliburkan sehubungan dengan hari raya Paskah. Kegiatan belajar dimulai kembali pada Kamis, 9 April 2015.

Jumlah peserta kegiatan belajar yang aktif hadir ada 38 anak. Kegiatan belajar ini selain didampingi oleh Kak Ivonne dan Kak Debby juga anak-anak penghuni rumah, Pagi dan Cantik, yang banyak membantu kami.

Pada Kamis, 30 April 2015 dilaksanakan evaluasi belajar bagi seluruh peserta yang rajin hadir mengikuti kegiatan belajar sejak pertengahan Februari 2015 hingga akhir April 2015.

Kegiatan evaluasi belajar anak caturwulan I, didampingi oleh Kak Ivonne, Kak Debby, dan Kak Tina. Kegiatan dapat berlangsung dengan baik dan dibagi atas empat kategori.

Evaluasi belajar anak kategori 0 didampingi oleh Kak Tina, pada kategori 1 didampingi oleh Kak Debby, sedangkan anak-anak kategori 2 dan 3 didampingi oleh Kak Ivonne dan anak perempuannya, Pagi.

Hingga kini masih dibutuhkan sarana belajar, seperti papan tulis, penghapus papan tulis, alas duduk untuk belajar, container plastik untuk tempat penyimpanan buku dan perlengkapan belajar, serta tempat sampah.

Kami berharap teman-teman berkenan untuk membantu dalam doa dan dana, memberikan kesempatan bagi anak-anak Sarang Tupai untuk maju meraih cita-cita dan harapannya.

Kami ucapkan terimakasih banyak atas kerjasama para fasilitator, volunteer, anak-anak, warga Cakung, Muara Baru dan Sarang Tupai, terutama pada Indri, Kak Uju, Ester, Tino, Kak Yana, dan anak-anak pengurus program, serta Kak Ivonne di Sarang Tupai, Megamendung, Sr. Agustina, BKK, dan Bu Herda di Muara Baru.

Perpustakaan

Kegiatan perpustakaan dilakukan setiap Kamis siang. Petugas perpustakaan merapikan lemari dan menyiapkan buku-buku yang akan dipergunakan sebagai bacaan anak di Cakung, Muara Baru, dan Sarang Tupai. Pada bulan Maret dan April 2015, buku bacaan wajib anak-anak diambil dari buku-buku perpustakaan 2010.

Sepanjang April 2015, kegiatan perpustakaan berfokus pada registrasi ulang buku perpustakaan 2009 dan penyampulan buku-buku perpustakaan 2014 dan 2015.

Kami dengan senang hati menerima sumbangan majalah dan bacaan anak bagi anak-anak Sarang Tupai.

Akhirnya kami mengucapkan terimakasih banyak atas ketekunan tim program perpustakaan, yang telah menyelesaikan tugasnya.

Kegiatan Peningkatan Gizi Anak

Kegiatan peningkatan gizi anak tidak hanya dilakukan di Cakung tapi juga di Sarang Tupai, Megamendung.

Setiap beberapa kali dalam seminggu, kegiatan peningkatan gizi anak di Sarang Tupai kami lakukan dengan membawa buah yang banyak ditemui di pasar Ciawi dan pinggir jalan tol masuk Ciawi.

Pada minggu II April 2015, saat kegiatan belajar pada bulan April dimulai, fasilitator menghidangkan roti goreng yang dibuat oleh pemilik teras belajar, sedangkan pada Senin, 13 April 2015, sesuai dengan kesepakatan anak-anak Sarang Tupai memasak nasi goreng spesial dengan bakso, sosis, dan telur.

Pembagian tugas dilakukan dalam beberapa kelompok. Ada yang bertugas memotong-motong bakso, sosis, dan sayuran, ada juga yang membersihkan dan menghaluskan bumbu. Beberapa anak remaja membantu menggoreng dadar dan beberapa menumis bumbu dan bahan-bahan serta menggoreng nasi.

Nasi goreng dihidangkan bersama telur dadar yang diiris-iris terpisah, kerupuk, dan irisan tomat ketimun. Anak-anak makan bersama sebelum mulai kegiatan belajar.

Sebelum makan, anak-anak dibiasakan untuk menggunting kuku dan mencuci tangan. Seperti halnya di Cakung, anak-anak Sarang Tupai juga kami berlakukan untuk membawa perlengkapan makan sendiri saat kegiatan peningkatan gizi anak berlangsung. Selesai makan, anak-anak mencuci perlengkapan makan mereka sendiri di dapur.

Pada Kamis, 30 April 2015, selesai evaluasi belajar, anak-anak menikmati sup bihun ayam sayuran dan tempe goreng yang dilengkapi sambal dan kerupuk serta nasi putih. Menu sehat dipersiapkan oleh pemilik teras belajar.

Anak-anak menyantap hidangan setelah menyelesaikan evaluasi belajar.

Pada Sabtu II April 2015, tim program peningkatan gizi anak Cakung menyiapkan telur rebus yang dihias oleh seluruh anak kategori III.

Selesai kegiatan belajar, anak-anak mencuci tangan dan menyanyi bersama sambil menanti dibagikannya menu sehat. Hari ini kegiatan sedikit berbeda dalam rangka hari raya Paskah. Selain telur rebus yang sudah dihias, anak-anak mendapatkan biscuit dan permen. Anak-anak dan para fasilitator saling bersalaman mengucapkan selamat Paskah bagi semua yang merayakannya.

Pada Sabtu III April 2015, sebelum mulai belajar, anak-anak minum susu dan makan roti yang diberi selai oleh tim peningkatan gizi anak Cakung. Anak-anak senang menyantap menu sehat yang dihidangkan.

Pada Sabtu terakhir di bulan April 2015, menu sehat ditiadakan sehubungan dengan diadakannya acara peringatan dua tahun berpulangnya Kak Sarah Laftavi. Bingkisan selain berisi pasta gigi sikat gigi dan alat tulis, juga susu kotak, jus buah kotak, biscuit, dan permen.

Kami berterimakasih pada tim pengurus program peningkatan gizi anak Cakung, Indri bersama timnya, serta anak-anak Sarang Tupai yang dibantu oleh para Ibu dan para fasilitator dalam mempersiapkan menu sehat dengan baik selama bulan ini.

Beasiswa

Pengeluaran dana pada bulan April 2015 mencakup kebutuhan sekolah anak, seperti seragam celana dan baju batik, kaos kaki bagi siswa SD, fotokopi, print, dan pembelian buku pelajaran serta sarana belajar anak, seperti flashdisk bagi siswa SMU, SMK, dan universitas.

Selain itu pengeluaran dana juga mencakup pembayaran SPP April 2015 bagi dua siswa SMK, biaya dan transport renang dan bulutangkis pada siswa SMP dan SMA, serta transport sekolah bagi seluruh murid penerima beasiswa juga jasa guru Bahasa Inggris yang mengajar anak-anak penerima beasiswa.

Anggaran beasiswa tahun ajaran 2015-2016 sudah kami buat. Ada beberapa anak dari komunitas anak Sarang Tupai yang kami calonkan untuk menerima beasiswa sehubungan dengan minat belajar dan kekurangmampuan keluarga dalam memenuhi kebutuhan akan biaya sekolah anak-anaknya.

Terimakasih kami pada teman-teman yang setia membantu penyelenggaraan program beasiswa ini. Kiranya bantuan ini dapat sungguh menjadi bekal yang berguna bagi masa depan anak-anak. Semoga kerjasama yang telah dijalin dengan baik ini dapat terus berlanjut.

Rencana kegiatan di bulan Mei 2015 ini adalah :

1. Kegiatan Belajar
a. Melengkapi sarana belajar anak-anak komunitas Sarang Tupai, Megamendung, Jawa Barat, seperti karpet, papan tulis, kotak tempat penyimpanan alat tulis dan buku-buku, serta tempat sampah.
b. Kegiatan ketrampilan dan produksi karya Usaha Mandiri berfokus pada karya rajutan berupa ikat rambut, bandana, topi kupluk, taplak meja, dan kreasi daur ulang bungkus kopi berupa tatakan gelas, mangkuk, dan aksesoris rambut (jepit rambut, bandana).

2. Kegiatan Perpustakaan
a. Registrasi ulang buku-buku perpustakaan tahun 2010 dan registrasi buku-buku sumbangan serta mempersiapkan buku perpustakaan tahun 2011 untuk kegiatan wajib baca buku sepanjang Mei – Juni 2015.
b. Pemenuhan kebutuhan bahan-bahan dan alat tulis untuk registrasi buku-buku perpustakaan.

3. Kegiatan Peningkatan Gizi Anak
a. Persiapan bahan-bahan menu sehat dan pemenuhan kebutuhan peralatan makan dan masak.

4. Beasiswa
a. Pembayaran biaya sekolah murid-murid SMK dan pemenuhan kebutuhan sekolah bagi seluruh penerima beasiswa.
b. Pembayaran biaya SKS semester VI bagi seorang penerima beasiswa tingkat universitas.
c. Pemenuhan kebutuhan anggaran beasiswa 2015-2016 bagi beberapa siswa baru dari komunitas anak Sarang Tupai.


Akhirnya, kami ucapkan banyak terimakasih pada teman-teman yang telah banyak mendukung dalam doa dan dana, tenaga, maupun material untuk terwujudnya program kegiatan Komunitas Anak Belajar sepanjang bulan ini.

Kami berterimakasih pada para donator yang sungguh-sungguh mau peduli pada orang lain yang membutuhkan di atas kepentingan pribadi dan sungguh-sungguh menghormati dan menghargai kami dan apa yang telah kami lakukan.

Terimakasih banyak atas bantuan material berupa bahan-bahan ketrampilan dari Sr. Gertrudis, OSU, komunitas Ursulin Juanda termasuk bungkus kopi untuk kegiatan ketrampilan remaja dan para Ibu. Terimakasih banyak atas sumbangan biscuit dari Sr. Annunciata OSU, pakaian layak pakai dan bahan pangan dari Ie Sie Fun dan Ibu Donna Mohede, buku tulis, odol sikat gigi, tempat minum anak dari Sr. Agustina, BKK, buku alat tulis, pakaian layak pakai, bahan pangan, vitamin dari Panti Asuhan Pondok Damai, Sr. Leony dan Sr. Paulina, OSU, serta bingkisan snack, susu, alat tulis, & odol sikat gigi sebagai peringatan 2 tahun berpulangnya Kak Sarah Laftavi dari keluarga Laftavi melalui keluarga Tontey.

Terimakasih banyak atas bantuan dana yang amat sangat mendukung terselenggaranya operasional program Komunitas Anak Belajar. Terimakasih kami ucapkan pada Ibu MA Nani Tirtajaya, Mbak Jenny, Ibu Djiauw Swie Tjing, Dr. Frans Senff, Bapak Arif Budi Subekti – Ibu Maria, Kak Elissa Meiliana Wiguna, Kak Hanaria Putri, Ibu Jie Jeanny Pratiwi, Ibu Susana Maria Santy, dan Kak Sofia Erlinda Indra. Kami ucapkan selamat berbahagia menempuh hidup baru pada Sabtu, 11 April 2015 bagi Kak Sofia Erlinda Indra dan suami.

Terimakasih banyak atas bantuan dana untuk renovasi aula belajar Muara Baru dari keluarga Laftavi dan keluarga Tontey dan bantuan dana dari Paroki St. Perawan Maria Ratu, blok Q, Kebayoran Baru melalui Rm.Yohanes Sudrijanta, SJ.

Terimakasih banyak atas semua kebaikan teman-teman. Kiranya Tuhan berkenan memberi kesehatan prima dan berkat limpah, dan semoga kerjasama kita yang telah dijalin selama ini dapat terus berlanjut dengan baik. Kita diutus untuk menciptakan kedamaian dan kesejahteraan di dunia ini.

Tuhan memberkati kita semua.

Laporan kegiatan bulanan dan hasil karya anak dapat diakses dalam blog kami di : http://cakungchildrencommunity.blogspot.com.
Produksi ketrampilan remaja dan ibu Cakung dapat dipesan dan diakses dalam blog kami di : http://cakungchildrencreation.blogspot.com.

Salam hangat,
Atas nama anak-anak Komunitas Anak Belajar

Debby


P.S.
You could give donation via bank:
Acc.holder Debby Maitimu or Dwi Resmi Sari
BCA Branch office Matraman, East Jakarta, Indonesia
Acc.no.342-2792161
Swift code : cenaidja
or contact me for material support on +628129685594


Tidak ada komentar:

Posting Komentar